Pages

Tito's Weblog on Mobile

Hello, Welcome to Tito's Weblog

My photo
Bogor, Jawa Barat, Indonesia
An undergraduate student in Bogor Agricultural University | Majoring in Computer Science | Writer and Programmer | Readings, Swimming, Travelling, Games, Photography, Music, Art, Movie is My passions.

Jambi Tourism Destination

Masih dalam edisi "Exploring Jambi" setelah kemarin saya buat postingan tentang Sejarah dan Posisi Jambi, Postingan kali ini tentang daerah tujuan wisata di Jambi dan bagaimana caranya mencapai Jambi. Okey tanpa banyak basa basi lagi. Yuuk kita mulai jalan - jalannya.. Cappcusss

How to get to Jambi ???
Kalau sobat terbiasa berpergian nyaman menggunakan  pesawat tentu sobat memilih jalur udara melalui Bandara Sultan Taha. Tapi jika sobat seorang bagpacker dan menikmati perjalanan darat, Terminal Alam Barajo merupakan pilihan favorit. Ini merupakan pilihan antara ekonomi atau executive, antara menggunakan bus atau pesawat terbang. Mana yang hemat, sangat relatif tergantung dari sudut mana sobat memandang, sebab jika sobat menggunakan pesawat terbang anda akan menghemat waktu tapi jika anda menggunakan bus memang agak ngirit di cost, tapi waktu sobat akan termakan lama diperjalanan sekitar 1 hari 1 malam dari Jakarta, ini pun akan menambah cost buat sobat. 
Kalau saya pribadi, lebih memilih menggunakan jalur udara (naik pesawat), selain menghemat waktu dan tenaga cost dikeluarkan sebenarnya tidak terlalu mahal ( Rp. 270rb - 600rb dari Jakarta) tergantung booking tiket dan tanggal keberangkatan.

:: Bandara Sultan Taha Jambi
Bandara Sultan Taha adalah bandara pertama dan satu-satunya di Provinsi Jambi, saat ini Bandara Sultan Taha telah mempunyai landasan pacu sepanjang 1.900 m sehingga dapat didarati oleh pesawat jenis F-100 dan Boeing 737, Ada terdapat 6 Maskapai penerbangan di Jambi dengan :

http://www.skyscrapercity.com
http://www.jambiprov.go.id
Patung Sultan Taha - Pahlawan Jambi
http://jambitourism.co.id/
http://www.skyscrapercity.com
 
 Route : Jambi – Jakarta waktu penerbangan lebih kurang ( 55 menit ), Yaitu :
1. Garuda Indonesia ( www.garuda.indonesia.com)
    Jadwal penerbangan 2 x dalam sehari
2. Sky Airline
    Jadwal penerbangan 4 x dalam seminggu
3. Sriwijaya Air ( www.sriwijayaair-online.com)
    Jadwal penerbangan 1 x dalam sehari
4. Lion Air (www.lionair.co.id)
    Jadwal Penerbangan 2 x dalam sehari
5. Batavia air ( www.batavia-air.co.id)
    Jadwal penerbangan 2 x dalam sehari

Route :  Jambi – Batam ( 45 menit)
1. Sriwijaya air ( 1 x dalam sehari )
2. Kartika airline ( 4 x dalam seminggu )

Jadi semua tergantung sobat mau memilih modal transportasi yang mana, untuk informasi kalau dari Padang menempuh perjalanan darat selama 10-12 jam. Lebihnya kalau naik jalan darat, dari Jakarta (merak) menyeberangi selat sunda ke Lampung (bakauheni) menggunakan kapal feri - bener ga tulisannya, hhe. Biasanya saya naek Lorena atau Laju Utama (cost Rp.180rb - 300rb) dari Bogor. Dulu sewaktu kecil saya pernah beberapa kali naik mobil pribadi menggunakan jalan darat, saya suka melihat atraksi mengambil koin di air sewaktu akan menyebrang di selat sunda.
:: Welcome to Jambi


http://vinni-nurizky.blogspot.com/2011/01/jambi-oh-jambi.html

Tugu Sekapur Sirih di malam hari.

Keluar dari bandara Sultan Taha sobat akan disambut oleh Tugu sekapur sirih, Selamat Datang di Jambi. Berikut ada beberapa tujuan wisata yang ada dikota Jambi, mungkin tidak semua akan saya bahas. Hanya beberapa yang pernah saya kunjungi.

Beberapa Wisata Alam yang bisa dikunjungi adalah :
1. Taman Nasional Kerinci Seblat
2. Taman Nasional Bukit 12
3. Taman Nasional Bukit 30
4. Taman Nasional Berebak
5. Taman Bio-ekologi Bukit Sari
6. Pulau Berhala/ Pantai dan laut
7. Kebun Teh Kayu Aro
8. Gunung Kerinci
9. Gunung Masurai Merangin
10. Danau Kerinci
11. Air Terjun Telun Berasap Kerinci
12. Kolam Air Panas Kerinci

Beberapa Wisata Sejarah/ budaya antara lain :
1. Candi Muaro Jambi
2. Rumah Tuo Masyarakat Adat 60 Segalo Bathin Merangin
3. Batu Bertulis Karang Birahi Merangin
4. Mesjid Tuo Pondok Tinggi Kerinci
5. Museum Negeri Jambi
6. Museum Perjuangan Rakyat Jambi

Wisata Modern di Jambi :
1. Taman Rimba ( Kebun Binatang dan Anjungan Rumah Adat)
2. Kampoeng Radja (Wisata Outbond)
3. Taman Lestari Bangko
4. Taman Rio Alip Bangko
5. Dam Betuk Merangin
6. Taman Bupati Muaro Bulian
7. Dam Semagi Muaro Bungo
8. Bukit Kayangan Kerinci

Wisata Belanja :
1. WTC Batanghari Jambi
2. Jambi Prima Mall (JPM) Trona
3. Jambi Town Square
4. Mall Kapuk
5. Sentra Keramik Pasar Jambi

Wisata Kuliner Jambi :
1. Tempoyak Ikan Baung
2. Gulai Ikan Patin
3. Dodol Nenas
4. Dodol Kentang Kerinci
5. Gelamai Perentak Merangin
6. Kacang Kincai

Aneka Cindera Mata :
1. Ukiran Pulau Betung
2. Batik Jambi
3. Anyaman Resam Batanghari

Aneka Event Wisata Tahunan di Jambi :
1. Festival Danau Kerinci/ Kenduri Sko
2. Festival Candi Muaro Jambi
3. Upacara Mandi Safar Tanjabtim
4. Jambi Bertabur Diskon (JBD)
5. Arung Jeram Batang Merangin

Okey, kita lanjut lagi perjalanannya di postingan berikutnya. Semoga sobat betah yaa.. Tungguin postingan berikutnya yaa..



Sumber :

6 Komentar:

Meutia Halida Khairani said...

wuihh baru sekali ini baca postingan ttg jambi. sama sekali belom pernah kesana. kapan yaaa..

Iskandar Dzulkarnain said...

jadi pengen pergi ke sana nih :)

R10 said...

naik pesawat tentu lebih cepat, apalagi aku orangnya bosanan

titoHeyzi said...

@mutia: iya kaaakkk, ayo mampir. Ntar gantian aku maen k aceh, hhha

@JT: yook mari bang, jalan2 ksana.

@r10: emang sebenernya profitnya lebih enak naek pesawat sih bang

Rawins said...

pengen sekali kali keluyuran kesna
sumatera paling jauh baru nyampe lampung doang
hehe payah...

Unknown said...

Wisata nya jauh2x tempatnya di jambi, coba kalau mau ke kerinci masih 10 jam dari jambi... Pegel bok, masih rekomendasi ke bengkulu atau sumatera barat deh kalau mau wisata alam...

Followers

My Goodreads Books

Remarchtito's bookshelf: read

Membangun Web Berbasis PHP Dgn Framework CodeIgniter
Galau Remaja di SMA
Un giorno, viaggiando... The Lonely Planet story
JJS: Jalan-Jalan Seram!
Drakuli Kuper
Dari Jendela SMP
Interview With The Nyamuk
Lupus Returns : Cewek Junkies
Belenggu
Rumpi Kala Hujan
Topi-topi Centil
Yang Paling Oke
Cinta Olimpiade
Lupus: Sendal Jepit
Bangun dong, Lupus!
Tragedi Sinemata
Kutukan Bintik Merah
Makhluk Manis dalam Bis
The Lost Boy: Salah Culik
Lupus Kecil


Remarchtito's favorite books »
}